Pemkab Pemalang Cetak 1.000 Pemuda Siap Bekerja Setiap Tahun

Pemkab Pemalang Cetak 1.000 Pemuda Siap Bekerja Setiap Tahun Pemkab Pemalang mampu mencetak 1.000 pemuda siap bekerja melalui pelatihan dari BLK. Sumber foto: Instagram @disnakerpemalang

Pemalang, Pos Jateng – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang berupaya menurunkan angka pengangguran dan kemiskinan melalui pelatihan kerja bagi masyarakat. Melalui pelatihan tersebut, diharapkan dapat mencetak 1.000 pemuda siap bekerja setiap tahunnya.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Pemalang, Moh. Sidik mengatakan, sejumlah pelatihan yang disediakan oleh Balai Latihan Kerja (BLK), yakni mulai produksi industri dari las, tata boga, menjahit dan mesin, hingga wirausaha. Menurut Sidik, nantinya peserta akan dibimbing oleh tenaga professional dan diberikan modal untuk dapat membuka usaha sendiri.

"Sehingga bisa berdaya di masyarakat. Semuanya pendaftarannya gratis," kata Sidik melalui keterangannya, Senin (3/10).

Sidik menambahkan, pihaknya tengah berencana membangun penginapan khusus untuk para peserta pelatihan. Dengan adanya penginapan, ia berharap para peserta tetap bisa mengikuti pelatihan tanpa harus mengeluarkan biaya tempat tinggal.

"Silahkan untuk yang mau ikut pelatihan daftar melalui online di halaman BLK Pemalang. Harapannya BLK ini bisa menjadi wadah untuk masyarakat terutama anak muda yang belum memiliki keahlian agar bisa berlatih," ujarnya.