Tempat Istirahat Candiareng Batang Sempat Overkapasitas

Tempat Istirahat Candiareng Batang Sempat Overkapasitas Tempat istirahat Candiareng Km 344 di ruas tol Pemalang-Batang, Jateng. (Foto: Google Maps/ali mansur)

BATANG - Pemudik mulai memadati tempat istirahat Kilometer 344 jalan tol trans Jawa, (Kamis, 30/5). Berada di Desa Candiareng, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang.

Pukul 05.00 hingga 07.00 tadi, sempat overkapasitas. "Kendaraan membeludak," ujar penanggung jawab tempat istirahat, Sartono.

Tempat rehat itu berkapasitas 200-300 kendaraan. Pengelola akan mengarahkan pengendaran ke tempat istirahat Kilometer 379. Jika di sana penuh.

"Kami juga menyediakan lahan parkir tambahan. Untuk mengantisipasi membeludaknya kendaraan," ucap dia. Pemudik berangsur-angsur berkurang, siang tadi.

Di sana terdapat beragam fasilitas. Menukil Tribun Jateng, seperti isi ulang kartu tol elektronik dan dua dispenser bahan bakar berkapasitas 16 ribu liter per hari. Juga terdapat pelayanan bank.

"Ada dua mesin ATM," kata operator layanan Bank Mandiri, Eras Dwiyanto. Bank Mandiri pun membukan layanan luar jaringan (offline). Hingga sore hari.

"Kami akan siaga di rest area hingga H-4. Lalu akan pindah ke rest area arah sebaliknya. Saat arus balik," tutup dia.