Pemkab Klaten Tambah 101 Tempat Tidur Isolasi di GOR Gelarsena

GOR tersebut berkapasitas 101 tempat tidur dan diproyeksikan merawat pasien Covid-19 berstatus orang tak bergejala (OTG).
Jumat, 16 Jul 2021 16:13 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Klaten, Pos Jateng - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten memastikan kesiapan Gedung Olah Raga (GOR) Gelarsena sebagai tempat isolasi terpusat yang akan dibuka mulai pekan ini.

GOR tersebut berkapasitas 101 tempat tidur dan diproyeksikan merawat pasien Covid-19 berstatus orang tak bergejala (OTG), khususnya laki-laki.

Saya cek di GOR Gelarsena Klaten sudah disiapkan kelengkapan kasur atau kamar tidur, tempat tenaga kesehatan (nakes), dan fasilitas lainnya. Rencana ada 101 kamar tidur yang sudah siap dipakai sebagai tempat isolasi yang terkonfirmasi positif tapi dengan status OTG, ujar Bupati Klaten, Sri Mulyani dilansir dari laman klatenkab.go.id (16/7).

Mengenai kelangkapan tenaga kesehatan, ia mengatakan sudah bisa terpenuhi untuk sementara waktu. Ia mengatakan Dinas Kesehatan (Dinkes) sudah mulai merekrut tenaga relawan musiman yang nanti bisa melayani ketika GOR Gelarsena mulai berjalan merawat pasien covid 19.

GOR Klaten nanti berbeda dengan tempat isolasi terpusat lainnya seperti Shelter Merapi yang digunakan satu keluarga. Ini saya khususkan dipakai pasien Covid-19 yang laki-laki saja. Dan yang wanita kita pusatkan di Panti Semedi. Jadi nantinya terpisah, pungkasnya.

Baca juga :