Pasar Mungkid Terbakar, Kerugian Sekitar Rp3 Miliar

Pemkab Magelang menugaskan Disdakop UKM untuk segera membuat kajian tentang pasar darurat.
Jumat, 18 Okt 2019 11:52 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

MAGELANG - Pasar Mungkid di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah (Jateng), terbakar pada Kamis (17/10) malam. Sekitar 30 persen bangunan dilalap si Jago Merah.

Yang terkena korban kebakaran sekitar 90 pedagang los. Diperkirakan kerugian material bangunan sekitar Rp3 miliar, ucap Kepala Disdagkop UKM Kabupaten Magelang, Asfuri Muhsis, Jumat (18/10).

Los di dalam aman. Enggak terkena kebakaran, kata seorang pedagang buah, Nur K., terpisah.

Petugas telah memasang garis polisi di tempat kejadian perkara (TKP). Seluruh akses masuk ditutup.

Para pedagang yang losnya tidak terbakar, sebagian berjualan hari ini. Di pinggir jalan depan pasar.

Baca juga :