M Nur Sukarno temukan sungai tercemar limbah di Desa Ketitang Wetan

Diduga limbah yang mencemari sungai berasal dari salah satu perusahaan di Desa Ketitang Wetan yang bergerak dalam pemotongan ayam.
Kamis, 03 Agst 2023 21:05 WIB Author - Hermansah

Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, M Nur Sukarno,menemukan sebuah sungaiyang tercemar limbah di Desa Ketitang Wetan, Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati.

Dari foto yang ditunjukkan Sukarno, air di sungai tersebut terlihat berwarna hijau pekat, menimbulkan kekhawatiran mengenai potensi bahan-bahan berbahaya yang mencemari lingkungan.

Sukarno menduga, limbah yang mencemari sungai berasal dari salah satu perusahaan di Desa Ketitang Wetan yang bergerak dalam pemotongan ayam.

Limbah tersebut sudah bercampur dengan air.Mungkin karena proses perebusan air sebelum ayam dibubuti. Hal ini membuatnya khawatir akan kandungan bahan kimia dalam limbah tersebut.

Limbah di Sungai Kaliampo Ketitang Wetan itu dari tempat pemotongan ayam. Itu limbahnya sudah tercampur air. Karena pastinya ngerebus air sebelum ayam dibubuti. Takutnya ada bahan-bahan kimia di dalamnya, ujar Sukarno sambil menunjukkan foto air sungai yang tercemar limbah, Kamis (27/7).

Baca juga :