Pemerintah: Varian Omicron Diduga Lebih Cepat Menular Dibanding Delta

Berdasarkan preliminary report dari asal Omicron, Afrika Selatan, penderita varian ini memiliki gejala yang mirip dengan varian lain.
Selasa, 30 Nov 2021 08:43 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Nasional, Pos Jateng - Pemerintah menyatakan virus Covid-19 varian Omicron dapat meningkatkan angka penularan secara epidemiologi. Varian ini juga diduga lebih cepat menular dari varian Delta yang cukup menyulitkan beberapa negara.

Berdasarkan preliminary report dari asal Omicron, Afrika Selatan, penderita varian ini memiliki gejala yang mirip dengan varian lain, bahkan beberapa individu diketahui tidak bergejala.

Kemungkinan varian ini lebih cepat menular dibandingkan dengan varian Delta dan reinfeksi, kata Ketua Bidang Data dan IT Satgas Penanganan Covid-19 Dewi Nur Aisya dalam talkshow Analisis Gelombang ke-3 Covid-19 di Indonesia, Senin (29/11).

Dewi menjelaskan, varian baru ini mempunyai 50 mutasi secara keseluruhan, lebih dari 30 di antaranya terdapat pada spike protein (taji protein). Protein tersebut menunjukkan efek yang signifikan terhadap penurunan kemampuan antibodi dalam menetralisir virus.

Berdasarkan sebaran kasus di Afrika Selatan, Omicron mendominasi dibandingkan varian lainnya. Padahal, varian Omicron baru teridentifikasi pada 9 November 2021, tambah Dewi.

Baca juga :