Ratusan Pelajar Bersihkan Candi Borobudur

Ratusan Pelajar Bersihkan Candi Borobudur BKB bersama International Indonesia Work Camp membersihkan Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Jateng, 6 Maret 2018. (Foto: Kemendikbud)

MAGELANG - Ratusan pelajar dan komunitas peduli kelestarian cagar budaya membersihkan Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (14/6). Kegiatan dalam rangka peringatan Hari Purbakala ke-106.

Batuan candi dibersihkan menggunakan alat sederhana. Seperti lidi dan kuas. Petugas Balai Konservasi Borobudur sebelumnya membekali peserta cara membersihkan yang benar.

"Untuk membersihkan batu-batu Candi Borobudur, kini tidak lagi menggunakan bahan kimia. Karena dampaknya kurang bagus," ujar Kepala Balai Konservasi Borobudur, Tri Hartono.

Terdapat dua metode membersihkan candi. Basah dan kering. Cara basah menggunakan air yang disemprotkan dengan tekanan tertentu.

"Metode pembersihan basah dan kering itu, ternyata sudah efektif. Namun, harus dilakukan secara rutin," ucap dia, sebagaimana dilaporkan Antara.

Mesti berkesinambungan dalam membersihkan bangunan cagar budaya. Juga telaten. Sehingga, tetap lestari. "Kalau kita lupa membersihkan, pasti lumut cepat tumbuh," katanya.