Manjakan Pengunjung Kantor, Disdukcapil Klaten Sediakan Pocadi

Manjakan Pengunjung Kantor, Disdukcapil Klaten Sediakan Pocadi Rupa Pocadi di sudut Kantor Disdukcapil. Foto: klatenkab.go.id

Klaten, Po Jateng - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Klaten menyediakan perpustakaan mini dan sejumlah komputer untuk pengunjung di salah satu lorong kantor yang diberi nama Pocadi (Pojok Baca Digital).

Pocadi diciptakan sebagai fasilitas publik yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bersantai saat menunggu dokumen kependudukan diproses oleh petugas.

“Sekali menginjakan kaki di Pocadi, kesannya langsung wow. Karpet abu-abu bergaris berpadu etalase dan ornamen dinding yang rapi menyambut pembaca yang datang. Televisi ukuran 32 inchi menghiasi etalase di antara buku-buku yang tertata rapi,” kata salah seorang pustakawan, Bambang Boedi Astanta saat mengunjungi Pocadi, Kamis (9/12).

Bambang mengatakan, Pocadi menyediakan 200 judul buku bacaan dan ratusan buku digital yang bisa dinikmati oleh pengunjung. Selain itu, ruangan juga dilengkapi dengan fasilitas internet kencang untuk memanjakan pengunjung Kantor Disdukcapil.

“Di sini ada 200-an buku bacaan. Ditambah buku digital yang bisa dibaca pengunjung lewat layar komputer. Setiap hari ada sekitar 5 sampai 10 pengunjung datang di Pocadi Klaten,” lanjutnnya.

Fasilitas Pocadi sudah buka lebih dari 2 bulan. Program ini hasil dari kerja sama antara Disdukcapil dan Dinas Arpus Klaten.

“Fasilitas Pocadi ini sudah lebih dua bulan berjalan. Program ini juga kerja sama antara Disdukcapil dan Dinas Arpus Klaten didukung Perputakaan Nasional dan Ombudsman. Kalau berkunjung ke Disdukcapil, silahkan mampir di Pocadi Klaten, tempatnya di lantai dua,” pungkasnya.