Pantau Kondisi Jemaah Haji Berisiko Tinggi, Kemenkes Rilis Aplikasi TeleJemaah

Pantau Kondisi Jemaah Haji Berisiko Tinggi, Kemenkes Rilis Aplikasi TeleJemaah Ilustrasi ibadah haji. Sumber: Glady via pixabay.com

Nasional, Pos Jateng – Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI membuat aplikasi bernama TeleJemaah Puskes Haji, yang bertujuan mempermudah petugas dalam memantau kondisi kesehatan jemaah haji berisiko tinggi.

Kepala Pusat Kesehatan Haji, dr. Budi Sylvana, M.A.R.S menjelaskan, pada aplikasi ini, terdapat menu “Input Data Kesehatan” yang terdiri dari tekanan darah, gula darah, saturasi oksigen, suhu tubuh, hingga keluhan. Kemudian, ada pula informasi soal vaksinasi yang telah dilakukan oleh jemaah terkait. Budi mengklaim, data-data di atas ia peroleh dari Sistem Komputerisasi Haji Terpadu Bidang Kesehatan (Siskohatkes), sehingga tidak bisa diubah lagi.

“Jadi tinggal kita integrasikan data yang ada di Siskohatkes dengan TeleJemaah haji sebagai informasi jemaah haji kita sudah divaksinasi. Jadi lebih transparan sifatnya,” ujarnya seperti dikutip dari situs resmi Kemenkes, Selasa (31/5).

Dirinya menambahkan, selain “Input Data Kesehatan” serta “Informasi Vaksinasi”, terdapat pula menu “Kontak Petugas” yang dapat digunakan oleh jemaah untuk menghubungi tenaga kesehatan di kloter mereka saat terjadi kondisi darurat.

“Nanti kita masukkan nomor kontak petugas ke dalam aplikasi Tele Petugas. Nama aplikasinya Tele Petugas ini connect dengan TeleJemaah. Aplikasi Tele Petugas berfungsi untuk memantau jemaah haji berisiko tinggi,” sebutnya.

Lebih jauh lagi, Budi juga ingin agar aplikasi ini berfungsi sebagai media edukasi secara elektronik, sehingga pihaknya turut menambahkan menu “Galeri Poster” dan “Galeri Artikel”, agar jemaah mengetahui informasi kesehatan dan informasi haji terkini. Lalu, ada pula menu “Prakiraan Cuaca” yang menjadi early warning system untuk menghadapi cuaca ekstrem di Arab Saudi.

“Tujuannya sebagai media edukasi secara elektronik yang berbentuk aplikasi berbasis android saat ini, dan aplikasi ini sudah tersedia di Play Store dan bisa di-download gratis,” pungkasnya.

Jika ditotal, terdapat 12 menu di dalam aplikasi TeleJemaah yang dapat dimanfaatkan oleh jemaah haji sesuai kebutuhan dan kondisi mereka. Kabarnya, aplikasi tersebut akan mulai digunakan pada pelaksanaan ibadah haji tahun ini.