Waspada Cuaca Ekstrem, Nelayan Diminta Tidak Melaut

Bagi nelayan yang sudah terlanjur berangkat melaut dengan menggunakan kapal besar, diimbau untuk mencari tempat berlindung
Selasa, 07 Jan 2020 15:58 WIB Author - Yansen Milala

CILACAP-Ketua Dewan Pengurus Cabang Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Kabupaten Cilacap, Sarjono mengimbau seluruh nelayan untuk tidak melaut karena sedang berlangsung cuaca ekstrem yang dikhawatirkan bisa meningkatkan resiko keselamatan.

Seiring dengan adanya cuaca ekstrem seperti sekarang ini, nelayan yang menggunakan kapal berukuran kecil di bawah 30 GT (Gross Tonage) maupun kapal besar di atas 30 GT, kami imbau untuk tidak melaut dulu, ujarnya di Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (07/01).

Namun, kata Sarjono, bagi nelayan yang sudah terlanjur berangkat melaut dengan menggunakan kapal besar, diimbau untuk mencari tempat berlindung dari ancaman gelombang tinggi maupun badai.

Dia mengakui jika hingga saat ini ada ratusan kapal nelayan asal Cilacap yang sudah terlanjur berangkat melaut untuk mencari ikan di laut lepas.

Sebagian besar kapal-kapal itu mencari ikan di Samudra Hindia selatan Jawa, Samudra Hindia barat Sumatra, dan ada berapa di sekitar Kalimantan, jelasnya.

Baca juga :