Tangani Banjir Rob di Pantura Jateng, Ganjar Minta Pemda Siapkan Posko Darurat

Ganjar meminta Pemkab Pati, Demak, Pekalongan, dan Pemkot Semarang menyiapkan posko darurat lengkap di wilayah yang terkena banjir rob.
Selasa, 24 Mei 2022 12:35 WIB Author - Kurniasari Alifta Ramadhani

Semarang, Pos Jateng - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meninjau salah satu titik banjir di Jalan Arteri Yos Sudarso, tepatnya di atas jalan Ronggowarsito, Kota Semarang. Ganjar memerintahkan kepala daerah dan jajaran terkait di wilayah Pati, Demak, Kota Semarang dan Pekalongan, untuk menyiapkan posko darurat lengkap di wilayah yang terkena banjir rob.

Seluruh pantura sekarang lagi kita minta koordinasi untuk standby, khususnya yang di Kota Semarang, Demak, terus di Pati juga ada, lalu di Pekalongan, kata Ganjar, seperti dikutip dari jatengprov.go.id, Senin (23/5).

Ganjar meminta pemerintah daerah untuk menyiapkan tempat evakuasi dan posko lengkap yang terdiri dari kesehatan, kebencanaan, hingga dapur umum. Hal ini lantaran pihaknya menerima laporan ada warga yang tidak bisa mengevakuasi keluarganya karena banjir rob.

Kita minta untuk memberikan laporan-laporan. Jadi yang sampai ke saya langsung saya bagikan, dan mereka ditelponi kita minta untuk diturunkan tim ya agar tim rescue-nya bisa cepet (dievakuasi), ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar menghubungi General Manager Pelindo sebagai pengelola Pelabuhan Tanjung Emas Semarang untuk memastikan kondisi terkini di pelabuhan yang juga terendam oleh banjir. Selain itu, ia juga meminta pihak Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk mengondisikan titik banjir di wilayah Demak dan Pekalongan.

Baca juga :