Ratusan Difabel di Kabupaten Semarang Terima Sembako

Ketua PPDI, Slamet Riyadi, mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang memenuhi permintaan 750 paket sembako sesuai permintaan.
Kamis, 02 Sep 2021 16:51 WIB Author - Kartiko Bramantyo Dwi Putro

Semarang, Pos Jateng Ratusan penyandang disabilitas yang tergabung dalam Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Semarang menerima sembako gotong royong. Ketua PPDI, Slamet Riyadi, mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang memenuhi permintaan 750 paket sembako sesuai permintaan.

Kami mengajukan permintaan 750 paket sembako untuk anggota. Tidak ada sebulan, telah dipenuhi oleh Pemkab Semarang, kata Slamet saat penerimaan Sembako, Kamis (2/9/2021), dilansir dari laman main.semarangkab.go.id.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Semarang, Heru Subroto, menjelaskan bantuan sembako gotong royong berasal dari sumbangan pelbagai pihak.

Menurutnya, selain warga difabel, bantuan juga diberikan kepada pelaku usaha mikro dan kecil, pelaku wisata dan masyarakat.

Total bantuan yang sudah disalurkan 8.000 paket lebih, ujar Heru.

Baca juga :