Pendangkalan Kali Siwatu Picu Banjir Tegal Barat

Pendangkalan Kali Siwatu Picu Banjir Tegal Barat Komisi III DPRD Kota Tegal meninjau lokasi daerah rawan banjir di Kompleks Jalan Rambutan, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jateng, Senin (25/3). (Foto: ist)

Tegal - Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal, Jawa Tengah (Jateng), diminta serius menangani banjir. Mengeruk Kali Siwatu yang mengalami pendangkalan parah, misalnya.

"Kami mendorong Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk mengambil langkah-langkah penanganan," ujar Ketua Komisi III DPRD Kota Tegal, Sodik Gagang, Selasa (26/3).

Kompleks Perumahan Jalan Rambutan, Kelurahan Kraton, Kecamatan Tegal Barat, langganan banjir kala hujan lebat. Bah bisa bertahan hingga tiga hari.

Wakil Ketua Komisi III DPRD, Sutari, menambahkan, perlu juga membuat tanggul di sepanjang Kali Siwatu. Juga memastikan saluran-saluran mampu mengalirkan air dengan lancar.

Dia juga meminta dilakukan perawatan Jalan Rambutan. Terdapat kerusakan parah di sejumlah titik akibat banjir.

"Kami juga mendorong lelang kolam retensi Tegalsari segera dilaksanakan. Karena dibutuhkan untuk mengatasi genangan di wilayah Kecamatan Tegal Barat," tutupnya.