Anggota DPRD Pati ini harapkan Pati lebih baik di usianya ke-700

Anggota DPRD Pati ini harapkan Pati lebih baik di usianya ke-700 Anggota Komisi B DPRD Narso. Foto istimewa

Anggota Komisi B DPRD Narso, turut menyampaikan harapan dan doanya kepada Kabupaten Pati yang akan merayakan hari jadi ke-700.

Dia berharap semoga Kabupaten Pati menjadi lebih baik dan mampu membawa masyarakatnya semakin sejahtera dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Namun demikian, dia juga menyoroti sejumlah catatan penting yang benar-benar harus diperhatikan serta ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kabupaten Pati di waktu-waktu mendatang.

"Dari aspek infrastruktur, tentunya kita berharap ke depan harus lebih baik tidak hanya terkait perbaikan jalan saja melainkan juga infrastruktur yang lain juga," ujarnya saat dihubungi, Sabtu (29/7).

Adapun infrastruktur lain yang pihaknya soroti ialah terkait pengairan. Misalkan, pemerintah melakukan penanganan riil dan konkret terhadap dampak banjir yang rutin berdampak di sejumlah kecamatan di Kabupaten Pati setiap tahun. 

Hal tersebut perlu mendapat perhatian khusus agar ke depan masyarakat yang selama ini terdampak banjir, ke depan bisa terbebas dari banjir ketika musim penghujan.

"Selain itu, juga dari sisi kebangkitan UMKM yang mana kita berharap, Kabupaten Pati menjadi sentra UMKM yang maju serta menjadi tulang punggung di sektor perekonomian masyarakat", pungkasnya.