Tekan Pernikahan Anak, Yogya Terapkan Sekolah Siaga Kependudukan

Materi Sekolah Siaga Anak diintegrasikan ke mata pelajaran.
Sabtu, 19 Okt 2019 09:38 WIB Author - Fathor Rasi

YOGYAKARTA-Kota Yogyakarta menerapkan program Sekolah Siaga Kependudukan pada tingkatSMP negeri.

Diharapkan, program sekolah tersebut mampu menekanangka pernikahan usia anak maupun kehamilan anak.

Sekarang baru satu SMP dulu, di SMP Negeri 9 Yogyakarta. Ini tindak lanjut dari program BKKBN yang juga telah menunjuk salah satu SMA sebagai sekolah siaga kependudukan, ujar Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kota Yogyakarta, Emma Rahmi Aryani di Yogyakarta, Sabtu (19/10).

Program Sekolah Siaga Kependudukan, jelas Emma, diterapkan untuk memberikan pendidikan terkait kependudukan, keluarga berencana, dan pembangunan keluarga kepada siswa, dengan harapansiswa terpapar informasi mengenai perencanaan kependudukan yang baik sejak dini.

Materinya diintegrasikan ke mata pelajaran atau melalui kegiatan ekstra kurikuler di sekolah dan melalui kegiatan Pramuka.

Baca juga :