Ratusan DTW Jateng Mulai Buka, Pemprov Jateng Pastikan Aman

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan memastikan seluruh objek wisata aman dari virus Covid-19.
Rabu, 06 Okt 2021 16:41 WIB Author - Dessy Nuraulia

Kota Semarang, Pos Jateng Ratusan Daya Tarik Wisata (DTW) di Jawa Tengah sudah mulai dibuka secara terbatas. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan memastikan seluruh objek wisata aman dari virus Covid-19.

DIsebutkan oleh Kasi Pengembangan Daya Tarik Wisata Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah, Riyadi Kurniawan, sejauh ini sudah ada 337 DTW yang sudah buka secara terbatas. Sebanyak 84 di antaranya telah melaksanakan uji coba atau simulasi.

Kalau total DTW yang ada dalam daftar kami itu ada 690 (DTW). Jadi sudah ada 48 persen dibuka terbatas dan 12 persen simulasi, ujarnya, Rabu (6/10).

Menurut Riyadi, pihaknya terus melakukan pendampingan terhadap DTW di Jawa Tengah.

Sesuai Inmendagri Nomor 43 Tahun 2021 dan Ingub Jawa Tengah Nomor 14 Tahun 2021, tentang PPKM, kami melakukan penyesuaian untuk pemulihan wisata di Jateng, tambahnya.

Baca juga :