Ganjar Sampaikan Aspirasi Buruh ke Menakertrans

Aspirasi diterimanya saat menerima buruh di Puri Gadeh pada Minggu sore
Senin, 19 Nov 2018 15:30 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

Jakarta - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, menyerahkan aspirasi serikat pekerja ke Menteri Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Menakertrans), Hanif Dhakiri, di kantor Kemenakertrans, Jakarta, Senin (19/11).

Tadi, kita berikan masukan cara menyusun formula, bagaimana perspektif buruh terhadap cara menghitungnya (upah minimum kabupaten/kota), ujarnya, beberapa saat lalu.

Ganjar menerima serikat pekerja di Puri Gedeh, Minggu (18/11) sore. Mengetahui politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu akan bertemu Hanif, buruh kemudian menitipkan dokumen soal pengupahan.

Dia melanjutkan, Hanif menyambut baik dokumen buruh yang disampaikannya. Apalagi, Kemenakertrans tengah menyiapkan perubahan terkait ketenagakerjaan. Tinggal kita melihat waktu, sampai kapan ini beres, jelasnya.

Dalam merespons kenaikan UMK beberapa daerah lebih tinggi dari Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 78 Tahun 2015, dia menyatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng tak ingin terburu-buru.

Baca juga :