Ganjar Beri Apresiasi Warga Jateng yang Tidak Mudik

Ganjar Pranowo memastikan pemerintah akan mencukupi kebutuhan warga yang tetap bertahan itu, minimal kebutuhan dasar
Jumat, 10 Apr 2020 23:12 WIB Author - Yansen Milala

SEMARANG-Gubernur Ganjar Pranowo mengapresiasi warga Jawa Tengah (Jateng) di daerah perantauan yang tidak mudik ke kampung halaman, sesuai imbauan pemerintah guna mengantisipasi meluasnya penyebaran Virus Corona jenis baru (COVID-19).

Saya berterima kasih betul masyarakat sudah menaati ketentuan ini. Sudah banyak dari negara juga menyampaikan, Pak kita tetap bertahan dan tidak mudik dengan berbagai alasan, kata Ganjar Pranowo di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (10/04).

Ganjar Pranowo memastikan pemerintah akan mencukupi kebutuhan warga yang tetap bertahan itu, minimal kebutuhan dasar yang akan disalurkan oleh pemerintah pusat.

Menurut dia, bantuan kebutuhan dasar itu akan mulai didistribusikan pada pekan depan.

(Warga yang tidak mudik) tidak boleh kita diamkan begitu saja, mesti kita urus agar pengorbanan mereka untuk tidak mudik tidak membawa tambah sengsara. Setidaknya pada kebutuhan dasar mereka, ujar Ganjar Pranowo.

Baca juga :