Nonton Apink hingga Taeyang, Ganjar Pranowo Siapkan Industri Kreatif seperti K-POP

Menurutnya, branding K-POP sangat bagus, sehingga perlu dicoba untuk diimplementasikan di industri kreatif Tanah Air.
Senin, 11 Sep 2023 11:18 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Bogor, Pos Jateng - Calon Presiden (Capres) dari PDIP, Ganjar Pranowo, berkomitmen menyiapkan industri kreatif yang berjenjang seperti K-POP Korea Selatan di Indonesia. Menurutnya, branding K-POP sangat bagus, sehingga perlu dicoba untuk diimplementasikan di industri kreatif Tanah Air.


Bagaimana kita menyiapkan SDM-nya, mengelola manajemennya, branding-nya sampai keberlanjutan atau regenerasinya, kata Ganjar saat menonton Music Forall Fest 2023 di Bogor, dilansir dari Instagram @ganjarpranowo, Minggu (10/9).


Diketahui, Ganjar menghadiri Music Forall Fest 2023 di Bogor bersama Ketum Perindo, Hary Tanoesoedibjo. Festival musik tersebut diisi oleh sejumlah artis K-POP ternama seperti Apink, The Rose, Secret Number, Taeyang hingga musisi beken Tanah Air, Weird Genius.


Pada kesempatan tersebut, Ganjar mengungkapkan keinginannya untuk memperbanyak festival musik serupa dengan menghadirkan artis luar negeri. Hal tersebut untuk memantik industri Tanah Air dengan melihat dan menyadur aksi panggung hingga produksi artis penampil.


Ini (industri K-POP) pemantik luar biasa untuk pengembangan industri kreatif Tanah Air, katanya.

Baca juga :