Telaga Sigebyar, Lokawisata Anyar Kabupaten Pekalongan

Lokasinya di Desa Tlogohendro, Kecamatan Petungkriyono
Senin, 25 Mar 2019 12:31 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

Pekalongan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng), meresmikan Telaga Sigebyar sebagai lokawisata anyar. Juga menjajal penerapan tamasya off road.

Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi, berharap, warga setempat menyediakan rumah tinggal (homestay), makanan tradisional, hingga sarana penunjang. Sehingga, perekonomian tumbuh.

Semoga saja bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar, ujarnya, Senin (25/3). Lokasi itu mulanya bernama Tela Mangunan.

Telaga Sigebyar berada di Desa Tlogohendro, Kecamatan Petungkriyono. Ketinggiannya nyaris 2.000 meter di atas permukaan laut (MDPL).

Pemkab, kata dia, mendukung penuh pengembangan wisata Telaga Sigebyar. Berharap menjadi lokawisata andalan. Karenanya, diberikan bantuan perbaikan sarana-prasarana Rp250 juta.

Baca juga :