Lima Pasar di Boyolali Akan Jadi RTH

Lima Pasar di Boyolali Akan Jadi RTH Ilustrasi. (Foto: pixabay.com)

Boyolali - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali, Jawa Tengah (Jateng), bakal mengalihfungsikan pasar yang sepi aktivitas.

"Sebaiknya dibangun untuk menjadi ruang terbuka hijau (RTH)," ujar Wakil Bupati Boyolali, M. Said, dalam keterangan tertulis, baru-baru ini.

Untuk merealisasikan wacana tersebut, dia bakal berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Setidaknya ada lima pasar kecil di Boyolali yang mangkrak. 

Meski begitu, menurut Said, masih ada pasar kecil yang mungkin dibangun kembali dan aktivitasnya akan bergeliat. Sehingga, perekonomian masyarakat sekitar pasar turut terdongkrak.

Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) membangun/merelokasi 25 pasar tradisional pada 2018. Beberapa masih dalam pengerjaan, seperti Pasar Pengging, Pasar Ngancar, Pasar Mojosongo, dan Pasar Wonosegoro.

Kata Kepala Disdagperin, Karsino, revitalisasi bertujuan menjadikan tempat perdagangan bersih dan nyaman. "Maka, perekonomian menggeliat," dalihnya.