Rusak Akibat Sering Dilalui Kendaraan Berat, DPUPR Klaten Perbaiki Jembatan Lingkar Barat Delanggu

DPUPR Klaten memulai perbaikan jembatan di jalan lingkar barat kota Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah, yang ambles sejak akhir 2021.
Senin, 27 Jun 2022 16:39 WIB Author - Inas Mufidatul Insyiroh

Klaten, Pos Jateng Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Klaten memulai perbaikan jembatan di jalan lingkar barat kota Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah, yang ambles sejak akhir 2021. Jembatan ini rusak lantaran sering dilalui kendaraan berat.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Klaten, Suryanto mengatakan, perbaikan jembatan itu akan berlangsung sekitar lima bulan. Nantinya, jika perbaikan ini sudah selesai, pihaknya menyebut bahwa kendaraan berat juga dapat melintas, termasuk kendaraan galian C.

Rencana 5 bulan, sampai November. Nanti kalau sudah jadi bisa dilalui kendaraan berat, termasuk galian C, ujar Suryanto dalam keterangannya, Sabtu (25/6).

Sementara itu, Kepala Bagian (Kabag) Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Fadzar Indriawan menyatakan, nilai pagu proyek perbaikan jembatan itu sekitar Rp3 miliar.

Sekitar Rp 3 miliar, kalau tidak salah. Hampir sama dengan pagu perbaikan jembatan Kadirejo, Kecamatan Jogonalan, sebut Fadzar.

Baca juga :