DPRD Salatiga Ragu Rehab Lapangan Pancasila Tepat Waktu

Lantaran progres pengerjaannya baru 29,8 persen pada 17 Oktober.
Senin, 21 Okt 2019 09:31 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

SALATIGA - Proyek revitalisasi Lapangan Pancasila di Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng), terancam tak selesai tepat waktu, 5 Desember 2019. Lantaran progres pengerjaan baru 29,8 persen pada 17 Oktober.

Komisi C sangat pesimistis proyek besar ini akan selesai tepat waktu. Saya tidak yakin akan selesai dengan baik dan tepat waktu, kata Wakil Ketua Komisi C Salatiga, Listyanto.

Proyek tersebut bernilai sekitar Rp16,8 miliar. Dikerjakan PT Artadinata Azzahra Sejahtera.

Karenanya, dewan bakal mengawal proyek tersebut. Termasuk mengecek pembuatan patuh tiga pahlawan nasional yang rencananya dipasang di Lapangan Pacasila.

Kami akan ke daerah Tumang di Kabupaten Boyolali. Untuk melihat dan mengecek pengerjaan patung yang salah ikon penunjang proyek Lapangan Pancasila ini, ujar Anggota Komisi C lainnya, Bonar Novi Priatmoko.

Baca juga :