Cegah Kelangkaan Gas Melon, Temanggung Terima Tambahan 834 Ribu Tabung Tahun Ini

Pertamina menambah kuota elpiji ukuran tiga kilogram (gas melon) di Kabupaten Temanggung sebanyak 834 ribu tabung.
Selasa, 11 Jan 2022 16:11 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Temanggung, Pos Jateng - Pertamina menambah kuota elpiji ukuran tiga kilogram (gas melon) di Kabupaten Temanggung sebanyak 834 ribu tabung. Penambahan tersebut karena permintaan gas bersubsidi di masyarakat sangat tinggi menjelang ramadan, lebaran serta pada panen raya tembakau.

Permintaan tinggi itu waktu momen Bulan Ramadan, Lebaran, Natal, tahun baru, serta pada panen raya tembakau, kata Kepala Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Temanggung, Fita Parma Dewi dalam keterangannya, dikutip dari jatengprov.go.id, Selasa (11/1).

Fitra menjelaskan, pada tahun 2021, Temanggung mendapat kuota 25.052 metrik ton atau sebanyak 8.350.000 tabung. Sedangkan tahun 2022 ini, ada penambahan sebanyak 10% menjadi 27.554 matrik ton, atau 9.182 .000 tabung per tahun.

Pada tahun 2021 itu kuota elpiji 25.052 metrik ton, kemudian kita usulkan naik pada tahun 2022 menjadi 27.554 metrik ton, ini naik 10 persen, atau 834.000 tabung, ini untuk elpiji, katanya.

Sementara untuk harga eceran tertinggi gas melon, ia memastikan belum ada kenaikan, yakni masih sebesar Rp15.500 per tabung.

Baca juga :