Tjahjo Kumolo Minta Maaf Posting Hoaks Tol Cisumdawu

Ternyata, foto tol tersebut bukan di Jabar, melainkan berada di Turki.
Senin, 11 Okt 2021 14:52 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Tjahjo Kumolo meminta maaf karena telah memublikasi foto hoaks tentang Tol Cisumdawu, Jawa Barat (Jabar). Ternyata, foto tol tersebut bukan di Jabar, melainkan berada di Turki.

Mohon maaf postingan jalan tol di Jabar ternyata salah bukan di Jabar (saya dapat informasi salah), terima kasih perhatiannya, tulis Tjahjo Kumolo melalui akun twitternya @tjahjo_kumolo, Minggu (10/10).

Sebelumnya, pada Sabtu (9/10), Tjahjo mengunggah sebuah foto tol. Mantan Mendagri ini memuji keindahan tol ini. Ia mengungkapkan bahwa tol ini dapat mempersingkat jarak tempuh Cileunyi-Sumedang-Dawuan. Namun, cuitan itu telah dihapus.

Jalan tol terkeren di Indonesia, Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan), yang membelah gunung dan masuk gunung, memungkinkan Bandung-Tegal ditempuh hanya dalam dua jam, Bandung-Semarang hanya 3,5 jam. Sebelumnya, Bandung-Tegal tanpa tol perlu ditempuh tujuh jam jika jalan lancer, cuit @tjahjo_kumolo.

Sebagai informasi, Kominfo pernah membahas foto ini dalam laman resmi mereka pada 2019 lalu. Menurut Kominfo, unggahan itu merupakan disinformasi.

Baca juga :