Hujan Lebat Berpotensi Guyur Banjanergara Hari Ini

Hujan Lebat Berpotensi Guyur Banjanergara Hari Ini Musim hujan/Michael Haas/Flickr.

BANJARNEGARA-Wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, berpotensi hujan lebat pada hari ini, Sabtu (07/12) sore hingga malam hari.

"Banjarnegara kembali berpeluang hujan lebat pada Sabtu sore hingga malam hari yang tersebar hampir merata di wilayah Banjarnegara," kata Kepala Stasiun Geofisika BMKG Banjarnegara, Setyoajie Prayoedhie di Banjarnegara, Jumat (07/12).

Potensi hujan lebat, sambung Setyoajie terdapat di hampir seluruh kecamatan yang ada di Banjarnegara, kecuali Kecamatan Bawang.

"Kecamatan Bawang berpotensi hujan namun dengan intensitas ringan yang diprakirakan berlangsung sejak siang hingga malam hari," jelasnya.

Potensi hujan, lanjut dia, akan terus mengalami peningkatan mendekati bulan Januari. "Puncak musim hujannya akan berlangsung pada bulan Januari hingga Februari 2020 mendatang," katanya.

BACA JUGA: BPBD Banjarnegara: Waspadai Angin Kencang

Dia mengaku telah menyebarluaskan informasi cuaca kepada seluruh pihak terkait guna mendukung program mitigasi atau pengurangan risiko bencana, dan meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi kemungkinan bencana saat musim hujan. (Ant)