Dishub Boyolali Operasionalkan APILL di Simpang 4 Siswodipuran

Dishub Boyolali Operasionalkan APILL di Simpang 4 Siswodipuran Petugas Dishub Boyolali mengatur lalulintas di persimpangan Kelurahan Siswodipuran, Kecamatan Boyolali, Rabu (23/6). Foto: Instagram @dishubboyolali

Dinas Perhubungan (Dishub) Boyolali mengoperasionalkan Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) baru di Simpang 4 Jalan Pisang Kelurahan Siswodipuran, Kecamatan Boyolali. Dilansir dari instagram @dishubboyolali, Kamis (24/6), pembangunan APILL untuk mengantisipasi kecelakan di persimpangan tersebut.

Bangunan di sudut persimpangan yang menutupi pandangan pengendara dari arah kiri dan kanan membuat persimpangan tersebut rawan kecelakan. Sehingga, warga mengungkapan rasa terimakasihnya kepada Dishub Boyolali dengan dioperasionalkannya APILL di Simpang 4 Jalan Pisang.

“Alhamdulillah.. Semoga kedepan menjadi lebih aman dan nyaman bagi pengguna jalan yang melintas diwilayah tersebut,” ujar salah satu akun nitizen @satekambing.pak_har yang berkomentar di unggahan instagram @dishubboyolalali, Kamis (24/6).

Dari informasi yang didapat di instagram @dishubboyolali, sosialisasi telah dimulai sejak Rabu (23/6). Dishub Boyolali juga menempatkan petugas di beberapa titik di APILL baru Simpang 4 Jalan Pisang untuk membantu memperingatkan warga mengenai adanya rambu-rambu lalu lintas baru.

Tidak lupa dalam postingannya, akun @dishubboyolali juga mengucapkan terimakasih kepada warganet yang memberi respons baik dalam pengoperasionalan APILL baru tersebut.