KA Bandara Solo Diklaim Beroperasi Oktober 2019

KA Bandara Solo Diklaim Beroperasi Oktober 2019 Petugas beraktivitas saat peresmian Ruang Tunggu Kereta Bandara Adi Sumarmo di Stasiun Solo Balapan, Kota Surakarta Jateng, Kamis (29/8). (Foto: Antara Foto/Maulana Surya)

JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengklaim, kereta bandara Stasiun Solo Balapan-Bandara Adi Soemarmo, Jawa Tengah (Jateng), beroperasi Oktober 2019. Hingga kini pembangunan masih berlangsung.

"Sementara ini, kami pikirkan menghubungkan dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo. Tapi, nanti ada juga pola dari Stasiun Solo ke Jogja," ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi.

Progres pengerjannya baru 96 persen. Tersisa satu titik.

"Kami konsinyasi tanahnya. Langsung konstruksi. Tidak sampai satu bulan. Kemudian sudah bisa beroperasi," tuturnya, mengutip situs web Sekretariat Kabinet.

Waktu tempuh kereta bandara Stasiun Solo Balapan-Bandara Adi Soemarmo sekitar 20 menit. Panjang jalur 12,97 kilometer.

Kereta bandara akan menggunakan satu set kereta. Bakal melakukan 32 perjalan per hari. Kecepatannya 75-80 kilometer per jam.

Budi Karya mengklaim, keberadaan sarana transportasi ini untuk mendorong sektor pariwisata. Khususnya kawasan Yogyakarta, Surakarta, dan Semarang (Joglosemar).

"Kami memikirkan untuk memaksimalkan kereta yang menghubungkan dari Semarang, Solo, Yogya, Kulon Progo, Purwokerto. Lalu balik lagi ke Semarang," katanya.