Semarang Siap Jadi Tuan Rumah Porprov Jateng 2022

Pemkot segera berkoordinasi dengan KONI Kota Semarang
Senin, 05 Nov 2018 15:51 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

Semarang - Kota Semarang siap menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah (Jateng) XVI 2022.

Untuk 2022 mendatang, semua pihak akan berjuang semaksimal mungkin untuk menjadi penyelenggara, ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Semarang, Agus Riyanto, dalam siaran pers, Senin (5/11).

Dalam waktu dekat, Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang akan berkoordinasi dengan beberapa pihak, seperti Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Agendanya, menyusun strategi, agar ditunjuk sebagai tuan rumah.

Dari aspek sarana, menurut Agus, Semarang memiliki fasilitas memadai. Karenanya, optimistis Kota Lumpia ditunjuk sebagai penyelenggara Porprov Jateng 2022. Dengan semua fasilitas yang ada, bisa menjadi kandidat terkuat, ucapnya.

Kota Semarang, diketahui menjadi penyelenggara Porprov Jateng 2005. Untuk menjadi tuan rumah ke-16, kabarnya diputuskan saat Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Jateng.

Baca juga :