Pemkab Tegal Gelontorkan Rp3,8 Miliar untuk Pilkades

Besaran bantuan tergantung dengan banyaknya jumlah pemilih
Selasa, 02 Apr 2019 17:50 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

Tegal - Sebanyak 117 desa di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah (Jateng), bakal mengadakan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak gelombang ketiga. Rencananya diadakan November 2019.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dispermades) Kabupaten Tegal, Prasetyawan, menyatakan, pihaknya menganggarkan Rp3,8 miliar untuk kegiatan itu. Dibantu juga dengan APBDes, ujarnya, Selasa (2/4).

Besaran bantuan menyesuaikan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di setiap wilayah. Desa dengan 2.500 DPT bakal menerima Rp15 juta.

Bantuan Rp20 juta diberikan kepada desa dengan 5.000 pemilih. Tujuh ribu lima ratus DPT mendapat Rp25 juta, 10 ribu DPT Rp30 juta, dan DPT di atas 10 ribu Rp35 juta, imbuh dia.

Para kepala kades yang telah berakhir masa jabatannya, sudah digantikan staf kecamatan selaku penjabat sementara (Pjs). Sedangkan 40 kades terpilih akan dilantik 8 April.

Baca juga :