Coaching Clinic Peserta Borobudur Marathon 2019

'Coaching clinic' diampu oleh pelatih lari nasional, bertujuan agar peserta semakin siap berlari.
Sabtu, 16 Nov 2019 16:23 WIB Author - Rina Suci

MAGELANG - Salonpas Lets Move memberikan edukasi, berupa persiapan fisik dan mental kepada para peserta Borobudur Marathon 2019, usai peserta mengambil race pack.

Coaching clinic dengan pelatih nasional Agung Gantar Mulyawan, bersama Salonpas Lets Move ini dilaksanakan di Ballroom Grand Artos Hotel Magelang, Sabtu (16/11).

Borobudur Marathon 2019 akan digelar di kompleks Taman Lumbini, Kawasan Wisata Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Minggu (17/11).

Agung mengatakan, marathon merupakan salah satu olahraga yang memerlukan determinasi tinggi. Oleh sebab itu, diperlukan persiapan yang baik mulai dari penyusunan program latihan, nutrisi dan manajemen waktu istirahat.

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu 11.000 peserta Borobudur Marathon 2019, kategori full marathon, half Marathon dan 10K untuk lebih berkomitmen. Serta mempersiapkan diri secara maksimal sebelum race day.

Baca juga :