Riset LSI: Ganjar Berpotensi Maju Pilpres 2024

Terdapat beberapa indikator dalam menyusun daftar capres potensial
Selasa, 02 Jul 2019 18:24 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, disebut, berpeluang maju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Selain 14 nama lain.

Ada 15 nama capres (calon presiden) potensial, ujar peneliti Lingkaran Survei Indonesia (LSI), Rully Akbar, di Jakarta, Selasa (2/7).

Beberapa indikator disusun surveyor ini dalam menyusun daftar capres potensial. Popularitas di atas 25 persen. Salah satunya.

Berikutnya memiliki potensi berdasarkan penilaian subjektif LSI. Juga berasal dari empat sumber rekrutmen: pernah menjabat di pemerintahan pusat, ketua partai politik, kepala daerah, dan kalangan profesional, swasta, atau ormas.

Ganjar masuk dari kategori kepala daerah. Selain Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil; Gubernur DKI, Anies Baswedan; dan Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa.

Baca juga :